Bukan Ashanty, Ternyata Krisdayanti Lebih Dulu Bawa Aurel Berobat Usai Tahu Ada Kista di Rahim Putrinya
Anang Hermansyah Atta Halilintar Aurel Hermansyahhttps://www.pikiran-rakyat.com |
Sebelum memutuskan menikah dengan Atta Halilintar, putri sulung Anang Hermansyah, Aurel Hermansyah rupanya sempat memutuskan untuk memeriksakan kesehatan organ reproduksinya.
Tak disangka-sangka, dalam program pemeriksaannya itu dokter menemukan kista yang bersarang di rahim Aurel Hermansyah.
Namun rupanya kista yang diidap Aurel Hermansyah diakui Krisdayanti sudah lama bersarang di rahim sang putri. Hal ini dibeberkan Krisdayanti saat ditemui awak media.
Menurut Krisdayanti, dirinya sudah mengetahui kondisi sang putri sejak Aurel Hermansyah masih berusia 16 tahun.
"Dari anak saya umur 16 tahun udah tahu ada kista," ujar Krisdayanti seperti dikutip dari kanal YouTube Hitz Infotainment pada 6 April 2021.
Saat mengetahui ada kista bersarang di rahim Aurel Hermansyah, Krisdayanti pun langsung membawa putri sulungnya itu berobat.